Hot News
Home » Fotografi » Tips Foto » Ayo Bikin Fotografi Di Malam Hari

Ayo Bikin Fotografi Di Malam Hari

Mengapa ketika Anda sedang belajar memotret tidak mencoba fotografi di malam hari ? Apakah Anda berpikir bahwa untuk membuat foto di waktu malam membutuhkan peralatan profesional atau kamera DSLR yang mahal. Aah itu semua ngga bener koq, motret malam syaratnya cuma ada kamera, tripod, obyek yang ingin Anda ambil, artinya asalkan tersedia beberapa cahaya, boleh cahaya lampu, cahaya bulan ataupun cahaya pantulan matahari dari langit sesaat sebelum terbenam. Terus gimana donk ? lanjutin baca dan ayo bikin fotografi di malam hari.


Foto oleh : SemarangKota.com

Ketika matahari terbenam, langit berubah menjadi gelap dan cahaya lampu mulai menyala, segala sesuatunya berubah, warna tidak lagi tampil seperti aslinya di siang hari, berbagai tempat ada yang gelap ada juga yang sangat terang karena sorot lampu. Fotografi malam (night photography) memberi Anda kesempatan memiliki foto – foto yang eksotis dan misterius, lain dari biasanya dan tidak semua orang memiliki foto yang Anda miliki.

Bila Anda perhatikan jenis fotografi malam (night photography) yang populer adalah kota – kota dengan gedung pencakar langit, daerah pusat kota yang menyala warna – warni, adegan dibawah sinar bulan purnama atau daerah wisata. Padahal nih, setiap momen dan kesempatan dalam lingkungan Anda sendiri atau kota yang memiliki sedikit cahaya di dalamnya adalah tempat bermain yang menyenangkan untuk membuat night photography.

Anda ngga harus keluar pada tengah malam untuk membuat fotografi malam. Beberapa fotografi malam terbaik justru bagus saat diambil tepat setelah matahari terbenam. Tentu langit akan terlihat sedikit gelap, namun masih ada sedikit sisa – sisa pantulan cahaya dari matahari terbenam di udara. Hal ini penting karena Anda mungkin bisa merekam sedikit lebih detail di daerah obyek yang terkena bayangan dari momen tersebut. Setelah sisa – sisa cahaya menghilang, dan lain benar – benar gelap akan banyak daerah bayangan muncul sangat gelap atau hitam dengan detail yang tidak ada kecuali ada semacam cahaya buatan di sekitar daerah itu.

Apa kamera yang akan Anda butuhkan? sebuah kamera digital SLR adalah pilihan terbaik untuk night photography, karena ketika menggunakan kamera DSLR Anda akan memiliki kontrol lebih besar pada pengaturan eksposur kamera. Namun, Anda juga dapat menggunakan kamera kompak digital untuk memotret di waktu malam. Kebanyakan kamera kompak digital memiliki semacam pengaturan modus malam seperti night landscape. Pengaturan modus malam akan menjaga rana kamera terbuka untuk waktu yang cukup lama sehingga sensor gambar pada kamera dapat menyerap lebih banyak cahaya. Masalah utama dengan menggunakan kamera kompak digital untuk fotografi malam adalah bahwa Anda tidak akan dapat memilih pengaturan eksposur untuk foto malam Anda. Terlepas dari itu, mode automatic night shot pada kamera Anda masih mungkin menghasilkan beberapa fotografi malam yang baik.


Foto oleh : Harry Suryo

Tripod adalah suatu keharusan! sewaktu memotret dimalam hari kecepatan (shutter speed) rana (shutter) bisa saja dalam hitungan detik, hal ini tentunya tidak dimungkinkan bila dipegang dengan tangan karena kamera akan bergoyang. Jadi pastikan gunakan tripod, dan mencoba menggunakan self timer untuk menghindari kamera bergoyang ketika Anda menekan shutter dengan jari Anda ketika kamera berada di tripod. Bila sudah kelupaan bawa tripod, ya terpaksa deh “tak ada rotan akar pun jadi” Anda harus kreatif mencari tempat atau menggunakan segala sesuatu untuk meletakkan kamera Anda. Tetapi dengan persiapan yang baik (alias bawa tripod) maka peluang Anda mendapatkan fotografi malam yang bagus tidak terbuang sia – sia.

Apa ada pengaturan eksposur terbaik untuk fotografi malam (night photography) ? maaf ngga ada jawaban spesial, caranya sama seperti motret di siang hari, setting pada kamera disesuaikan dengan cahaya yang ada pada obyek dan saat membuat foto.

Ambil kamera dan tripod lalu keluar dari rumah, Anda dapat memulai dari mode otomatis atau mode lain yang sudah dipilih, lihat hasilnya di layar lcd kamera Anda, jika foto yang dihasilkan terlalu gelap atau terang, maka sesuaikan pengaturannya. Jika Anda menggunakan kamera DSLR, Anda dapat mengatur secara manual kecepatan (shutter speed) dan diafragma (aperture), jika Anda menggunakan kamera kompak, coba manfaatkan fitur kompensasi cahaya (exposure compensation) EV+ atau EV-, agar memungkinkan menambah atau mengurangi jumlah cahaya ke kamera (catatan : fitur ini tidak aktif bila Anda menggunakan mode night shot)

Foto oleh : Johan Surya

Exsposure bracketing dapat membantu Anda dalam memotret dimalam hari, fitur ini memberikan Anda hasil beberapa foto dengan pengaturan bukaan (diafragma) yang berbeda, foto yang dihasilkan akan memberikan Anda pilihan foto yang lebih terang dan lebih gelap serta foto yang direkomendasikan menurut sensor kamera. Anda dapat menentukan untuk memilih pengaturan yang terbaik menurut Anda.

Secara keseluruhan memotret di malam hari tidak lebih sulit daripada memotret di siang hari. Pada awalnya mungkin sedikit sulit menyesuaikan perubahan cahaya dan warna, serta pengaturan kamera, tetapi fotografi malam (night photography) memberikan Anda tantangan yang menyenangkan. Ketika Anda sudah memahami pengaturan kecepatan dan diafragma, maka Anda sudah berada dijalan yang benar untuk memiliki fotografi malam hari yang unik dan menarik.

Selamat mencoba night photography 😀

Shopee Mall Brands Parade 2023