Jasa Provider Web Hosting merupakan suatu jasa layanan yang memberikan penyewaan ruang di internet yang memungkinkan Anda untuk mempublikasikan website milik Anda ke seluruh pengguna internet, sehingga Anda dapat memasarkan produk atau jasa Anda ke seluruh penjuru dunia. Provider web hosting ini biasanya menawarkan produk mereka dalam satuan kapasitas megabytes (MB) hingga terabytes (TB), dimana semuanya dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda.
Dewasa ini dengan semakin bertumbuhnya dunia online di Indonesia, juga ikut memacu bertumbuhnya jasa provider web hosting yang menawarkan berbagai varian produk hosting yang mungkin justru membingungkan Anda dalam memilih yang terbaik untuk Anda. Berbagai penawaran iming – iming mulai dari harga hosting yang murah meriah, kapasitas data megabytes yang besar, kecepatan server data yang katanya berkecepatan tinggi, kemudian masih dijejali oleh berbagai fitur – fitur yang serba unlimited. Tetapi apakah semuanya itu benar?
Sebagai konsumen yang awam terhadap masalah jasa provider web hosting ini, kami memberikan beberapa saran penting yang setidaknya menjadi prioritas Anda dalam menentukan jasa provider web hosting yang tepat untuk website Anda.
1. web hosting itu merupakan produk yang layanannya termasuk dalam jenis jasa, maka customer service jelas merupakan prioritas utama, karena bisa dibayangkan bila terjadi masalah tetapi pihak provider web hosting tidak bisa dihubungi bahkan sampai tidak ditanggapi, maka website Anda dalam masalah besar, karena itu customer support sangat penting.
2. Tentukan dahulu target pasar pembaca Anda berada, jika target pemasaran website Anda untuk masyarakat Indonesia sebaiknya lokasi server diletakkan Indonesia, sementara bila untuk pasar manca negara dan bahasa Inggris sebaiknya di luar negeri.
Ini sangat penting karena website yang hosting-nya berlokasi di server luar negeri maka kecepatannya saat diakses dari Indonesia akan mengalami akses lebih lambat dibandingkan bila lokasi server hosting berada di Indonesia. Hal yang sama juga terjadi bila website diletakkkan pada hosting Indonesia makan akan lambat bila diakses dari luar negeri, jadi bukan berarti webhosting luar negeri menjadikan website Anda lebih hebat dan lebih cepat yaaa :).
3. Teknologi Server merupakan hal selanjutnya yang perlu diperhatikan, silahkan cek seberapa tangguh server yang mereka gunakan, jangan sampai sudah ketinggalan jaman.
4. Harga hosting, dalam bisnis provider web hosting, harga tetap menjadi bahan perbandingan, tetapi tetap ada yang perlu Anda ketahui bahwa ketika Anda membandingkan harga – harga yang ditawarkan seringkali saling bersaing sangat dekat tetapi pasti ada fitur – fitur yang ditiadakan atau dihilangkan, padahal fitur tersebut sangat berguna bagi Anda, karena itu khusus untuk urusan harga provider web hosting Anda perlu cermat memperhatikan penawaran yang mereka buat.
Anda harus jeli memilih, karena filosofi “Ada harga ada rupa” tetap berlaku pada bisnis provider web hosting, jadi terlihat lebih mahal sedikit bukan berarti Anda membeli web hosting yang kemahalan, karena pasti diimbangi oleh fitur yang ditawarkan.
5. Referensi pengguna, sebuah hal jamak di dunia bisnis menggunakan referensi, sama halnya dengan provider web hosting di Indonesia, ketika banyak website – website popular yang menyewa tempat pada provider web hosting tersebut, maka setidaknya Anda sudah mendapatkan satu point bahwa provider web hosting tersebut dapat dipercaya dengan baik.
kami merekomendasikan Anda 2 provider web hosting di Indonesia yang menurut kami layak untuk Anda gunakan sebagai provider web hosting untuk website bisnis Anda.